• UGM
  • IT Center
Universitas Gadjah Mada Nama Instansi
Universitas Gadjah Mada
  • Home
  • Menu 1
  • Menu 2
  • Menu 3
  • Beranda
  • Pengumuman
  • Kuliah kerjasama antara Dept. Teknik Elektro dan Informatika dan PT. PARAMA berakhir dengan baik

Kuliah kerjasama antara Dept. Teknik Elektro dan Informatika dan PT. PARAMA berakhir dengan baik

  • Pengumuman, Uncategorised
  • 23 December 2015, 14.40
  • Oleh:
  • 0

Pada tanggal 12 Desember 2015 hari Minggu dilakukan penutupan kuliah kerjasama Penerapan bidang Teknik Elektro dan Informatika yang oleh Direktur SV UGM dan Direktur PT. PARAMA. Acara penutupan tersebut diawali dengan kuliah umum oleh Bpk. Suhardono CEO Halliburton Indonesia.

Kuliah kerjasama ini terselenggara atas kerjasama antara Dept. Teknik Elektro dan Informatika Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada dan PT. Pakarti Rekayasa Utama atau yang disebut PT. PARAMA. Kegiatan ini bertujuan

  1. Memberikan wawasan dan gambaran yang lebih jelas kepada mahasiswa D.TEDI tentang implementasi bidang teknik elektro dan informatika pada industry pemboran MIGAS dan Panas Bumi
  2. Mengenalkan kepada mahasiswa tentang teori-teori, konsep, dan peralatan-peralatan yang digunakan dalam proses pemboran khususnya mud logging unit.

Sasaran dari kegiatan ini adalah

  1. Mahasiswa memiliki wawasan dan gambaran yang lebih luas tentang penerapan bidang teknik elektro dan informatika yang tidak hanya terkait industry manufaktur saja, namun pada pemboran MIGAS dan Panas Bumi
  2. Mahasiswa memahami teori-teori, konsep, dan peralatan apa saja yang digunakan dalam proses pemboran MIGAS dan Panas Bumi

Kegiatan ini diawali dengan adanya kuliah umum yang telah diselenggarakan pada hari Selasa, tanggal 1 September 2015 di Hall Perpustakaan SV UGM. Kuliah umum ini dihadiri sekitar 250 an mahasiswa. Setelah kuliah umum ini dilanjutkan dengan proses rekruitmen dengan tes tertulis yang diikuti oleh 107 mahasiswa. Seleksi selanjutnya adalah waawncara yang diikuti oleh 57 mahasiswa yang lolos tes tertulis. Hasil wawancara menyisakan 40 orang mahasiswa.

Kegiatan perkuliahan ini telah terlaksana dengan lancar mulai tanggal 18 September – 11 Desember 2015. Kuliah dilaksanakan di Laboratorium Dept. TEDI yang beralamat di kompleks F. Teknik Jl. Grafika No. 2. Perkuliahan dilaksanakan setiap hari Jum at dan Sabtu, mulai pukul 08:00 – 16:00 yang terbagi menjadi 2 sesi setiap harinya.

Suasana workshop software and instrumentation
Suasana workshop software and instrumentation

Pak Imam menjelaskan komponen-komponen instrumentasi yang digunakan pada unit Mug Logging
Pak Imam menjelaskan komponen-komponen instrumentasi yang digunakan pada unit Mud Logging 

Materi yang diberikan pada perkuliahan ini adalah sebagai berikut:

Pembicara Judul Topik
Prof. Dr. Ir. Yahdi Zaim Dasar-Dasar Geologi untuk Industri Energi
Kurniawan Phoamus Leadership, Personal dan Corporate Finance
Dr. Ir. Waluyo Suhadi, M.Sc Geofisika Eksplorasi Seismik
Ashari Hamid Dasar-Dasar Eksplorasi MIGAS dan Panas Bumi
Dadang Muria Procabana Prinsip Dasar Pemboran, Rig dan Peralatan Penunjangnya
Yulius Budiono Lumpur dan Hidrolika Pemboran
Bagus Prasetia Halim Measurement While Drilling
Bambang Wijanarko Measurement While Drilling
Lalu Hendra Permana, Mochamad Lutfi, dan Indra Wardana Software and Instrumentation, Data Collection and Analysis

 

Ketua Department Teknik Elektro dan Informatika memberikan sambutan dan penutupan training
Ketua Department Teknik Elektro dan Informatika memberikan sambutan dan penutupan training

Peserta, trainer, dan pengelola foto bersama pada akhir perkuliahan
Peserta, trainer, dan pengelola foto bersama pada akhir perkuliahan

Untuk mengevaluasi dan mengukur bagaimana mahasiswa menerima materi yang diberikan oleh pemateri telah dilaksanakan Ujian Tengah Semester dan Ujian Akhir Semester yang diselenggarakan pada bulan 31 Oktober dan 11 Desember 2015. Pengumuman peserta yang mendapatkan sertifikat dapat dilihat di halaman pengumuman.

Leave A Comment Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Recent Posts

  • Lorem Ipsum 2
  • Lorem Ipsum
  • Hello world!
  • Sosialisasi Calon Mahasiswa S2 MTPB SPs UGM
  • Panggilan Psikotes PLN
Universitas Gadjah Mada

Alamat Instansi
Nomor Telepon Instansi
Email Instansi

© Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY

[EN] We use cookies to help our viewer get the best experience on our website. -- [ID] Kami menggunakan cookie untuk membantu pengunjung kami mendapatkan pengalaman terbaik di situs web kami.I Agree / Saya Setuju